Buat Kamu yang Baru Hijrah, STOP Putus Asa

         
         
         Pada hakikatnya manusia adalah makhluk Allah SWT. yang diciptakan memiliki dua kecenderungan dalam dirinya, yaitu kecenderungan pada yang baik maupun buruk. 
              Siapa yang tau masa lalu seseorang itu seperti apa? Yah, hanya kita yang tau itu sendiri.
             Buat temen-temen yang ingin hijrah, ayo sama-sama berhijrah. Allah ga memandang sebesar dan sebanyak apa dosa kita. Allah ga akan memandang sekelam apapun hidup kita. Allah hanya memandang apakah kita benar-benar ingin berubah dan kembali kepada Allah.
           Q.S Az-Zumar : 53 yang artinya, "Katakanlah : "Hai hamba-hamba-Ku yang melampaui batas atas mereka sendiri, janganlah kamu berputus asa dari rahmat Allah SWT. Sesungguhnya Allah SWT mengampuni dosa-dosa semuanya. Sesungguhnya Dia-lah Yang Maha Pengampun, Maha Penyayang."
             Hei temen-temen, begitu besar rasa sayang Allah kepada kita. Bahkan ketika kita berbuat dosa besar sekalipun, Allah tetap memanggil kita dengan ungkapan sayang "hamba" bukannya pendosa? Dan Allah kembali menegaskan bahwa Allah akan mengampuni semua dosa kita. Maka janganlah kita berputus asa dengan rahmat Allah.
             Buat temen-temen yang mungkin ngerasa bahwa setelah hijrah semua serba sulit. Kita nge-rasa bahwa setelah hijrah kok malah tambah melarat, susah dan banyak ujian lainnya. Kita tuh nge-rasa kalau kita sendiri, kita ga punya siapa-siapa. Kita ngerasa Allah kok ga bantu kita ya? Tunggu teman, Allah berfirman dalam Q.S Adh-Dhuha : 1-3 yang artinya, "Demi waktu dhuha (ke-tika matahari naik sepenggalah). Dan demi malam apabila telah sunyi. Tuhanmu tidak meninggalkan engkau (Muhammad) dan tidak (pula) membenci mu." Allah tidak akan pernah meninggalkan kita dan membenci kita. Bagaimana bisa seorang hamba yang taat dan mengharap ridho Allah dibenci dan ditinggalkan? Sedangkan Allah begitu merindukan ketika kita memohon dan menyebut Asma-Nya dengan penuh kerinduan pada Rabbnya...

#semangathijrah
#hijrahbareng
#yukistiqomah
#muslimahsejati

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

1/4 Abad

Humairah

Surat Cinta untuk Hamba